Warga Kp. Sindangpalay Desa Karanganyar Leuwigoong-Garut Melaksanakan Jumsih Semua Warga Peduli Terhadap Lingkungan
PROPAGANDIS NEWS – Pada Hari Jumat 27 Januari 2023, warga kampung Sindangpalay RT 01 RW 08 desa Karanganyar kecamatan Leuwigoong kab. Garut mengadakan Jumsih atau Jumat Bersih, yang dikomandoi oleh bapak RW dan para RT, dimulai dari gorong-gorong yang tersumbat sampah dan tanaman liar hingga ke lingkungan rumah warga.
Bapak Rohanda Ketua RW 08, menyampaikan terimakasih atas kekompakan dan partisipasi yang diberikan dan dimunculkan dalam kegiatan ini, beliau merasa bangga kepada warga yang menyempatkan untuk ikut berkontribusi dalam kepedulian terhadap kebersihan lingkungan.
Kegiatan ini rutin dilakukan setiap hari Jumat dan Minggu khusus membersihkan Lingkungan Rumah masing-masing jika di hari Minggu.
Sinergitas antara elemen masyarakat yang menciptakannya rasa gotong royong dan kekompakan untuk memajukan kampung khususnya umumnya desa.
Dari kegiatan kecil seperti ini bila terus dilakukan dengan adanya konsisten akan menumbuhkan rasa peduli dan saling menjaga ntaran warga dengan warga dan warga dengan lingkungan hidup.
~Mr.T (Andri)
Komentar
Posting Komentar